
(ilustrasi anak yang sedang melakukan imunisasi dengan keadaan nyaman, sumber : freepik)
Memberikan kesehatan pada anak bisa dilakukan dengan imunisasi. Dengan mengetahui tips, anak bisa merasakan kenyamanan dan rasa sakit yang lebih berkurang.
Pemberian imunisasi pada masa anak-anak memang merupakan langkah penting untuk melindungi anak-anak dari serangan berbagai penyakit. Terutama, pada jenis penyakit yang menular.
Meskipun imunisasi sering dikatakan bermanfaat, nyatanya banyak anak yang merasa takut atau juga kurang nyaman saat harus dilakukan vaksin. Alasan terbesarnya adalah efek dari suntikan, yang terkadang meninggalkan rasa sakit.
Itu mengapa, terkadang orang tua merasa gelisah atau bahkan khawatir si kecil akan rewel saat melakukan vaksin. Selain itu, efek yang dirasakan setelah vaksin di beberapa anak ada yang merasakan demam. Lalu apa saja ya, yang harus dilakukan oleh orang tua untuk mempersiapkan imunisasi pada anak?
Tips Sebelum Imunisasi Pada Anak
Sebelum melakukan imunisasi pada anak, ada baiknya untuk mempersiapkan beberapa hal. Berikut ini adalah beberapa tipsnya :
1. Berikan Penjelasan yang Sederhana
Sebelum imunisasi, jelaskan kepada anak tentang apa yang akan terjadi dengan bahasa yang mudah dimengerti. Katakan bahwa imunisasi adalah suntikan kecil yang akan membantu mereka tetap sehat. Hindari memberikan detail yang terlalu rumit atau menakutkan.
2. Pilih Waktu yang Tepat
Usahakan untuk menjadwalkan imunisasi pada waktu ketika anak merasa nyaman dan tidak terlalu lelah, lapar, atau rewel. Biasanya, pagi hari atau setelah anak tidur siang adalah waktu yang baik karena mereka masih segar.
3. Pastikan Anak Dalam Kondisi Sehat
Sebelum imunisasi, pastikan anak dalam kondisi sehat dan bugar. Jika anak sedang demam atau tidak enak badan, pertimbangkan untuk menunda imunisasi sampai mereka pulih, setelah berkonsultasi dengan dokter.
4. Beri Makan Sebelumnya
Pastikan anak sudah makan sebelum imunisasi. Perut yang kenyang dapat membantu mereka merasa lebih nyaman dan mengurangi kemungkinan reaksi seperti pusing atau mual setelah disuntik.
5. Bawa Mainan atau Barang Kesayangan
Mengajak anak membawa mainan favorit atau selimut kesayangan bisa membantu mereka merasa lebih aman dan teralihkan dari rasa cemas.
6. Dampingi Anak dengan Tenang
Saat imunisasi, dampingi anak dan tunjukkan sikap yang tenang. Genggam tangan mereka atau peluk mereka untuk memberikan rasa aman. Sikap tenang akan membantu anak merasa lebih nyaman.

(ilustrasi anak-anak yang merasakan kenyamanan setelah imunisasi, sumber : freepik)
Tips Menenangkan Setelah Imunisasi Pada Anak
Setelah anak melakukan imunisasi, mereka mungkin ada yang merasa cemas, nangis, sampai masih ada yang ketakutan. Disinilah peran kita sebagai orang tua, untuk melindungi anak serta memberikan kenyamanan. Berikut ini adalah beberapa tips untuk menenangkan anak setelah imunisasi pada anak :
1. Berikan Pujian dan Dukungan
Segera setelah imunisasi, berikan pujian kepada anak atas keberanian mereka. Katakan bahwa kita sebagai orang tua bangga karena mereka sudah melalui proses ini dengan baik. Dukungan positif ini dapat membantu anak merasa lebih baik tentang apa yang baru saja mereka alami.
2. Peluk dan Beri Rasa Aman
Pelukan dapat memberikan rasa aman dan kenyamanan kepada anak setelah imunisasi. Kehadiran fisik orang tua sangat penting untuk menenangkan mereka. Beri mereka waktu untuk berada di dekat kalian sampai mereka merasa tenang.
3. Berikan Camilan atau Minuman Favorit
Memberikan camilan atau minuman favorit anak setelah imunisasi bisa menjadi cara efektif untuk menenangkan mereka. Makanan yang enak dapat membuat anak merasa lebih baik dan mengurangi ketidaknyamanan.
4. Berikan Obat Penurun Demam Jika Diperlukan
Jika anak mengalami demam ringan setelah imunisasi, sebagai orang tua bisa memberikan obat penurun demam sesuai anjuran dokter. Pastikan untuk mengikuti dosis yang tepat dan konsultasikan dengan dokter jika diperlukan.
5. Beri Waktu untuk Beristirahat
Beberapa anak mungkin merasa lelah atau rewel setelah imunisasi. Biarkan mereka beristirahat atau tidur jika mereka menginginkannya. Istirahat dapat membantu tubuh anak pulih dan mengurangi reaksi pasca-imunisasi.
Nah itu dia beberapa tips yang bisa diikuti, dalam memberikan penangan imunisasi pada anak. Dengan memberikan rasa yang nyaman dan tidak menakut-nakuti, anak menjadi lebih rileks saat melakukan imunisasi.
Perlunya diingat, bahwa imunisasi adalah sebuah kesehatan dalam jangka panjang yang penting. Pastikan anak merasa nyaman selama proses ini, sebab ini menjadi bagian dari tugas orang tua untuk melindungi anak-anak. (FAS)